Image courtesy of tiverylucky / FreeDigitalPhotos.net
Dalam penelitian yang dilakukan para ahli kesehatan, bahaya minuman bersoda memang tidak bisa terlihat secara langsung. Kandungan zat berbahaya yang ada di dalamnya akan mengakibatkan kerusakan organ tubuh pada jangka waktu lama.
Sedangkan bahaya minuman bersoda untuk ibu hamil adalah resiko bayi lahir dalam keadaan cacat sampai kematian janin. Hal ini bisa saja muncul jika wanita yang sedang hamil meminumnya secara rutin dan berlebih sehingga terjadi penumpukan racun.
Yang harus anda cermati, minuman bersoda berbeda dengan soft drink atau minuman ringan yang memiliki manfaat vitamin serta mineral lain untuk tubuh.
Sedangkan minuman yang paling direkomendasikan oleh pakar kesehatan adalah air putih. Dengan meminum minimal 8 gelas air putih sehari, tubuh akan tetap sehat dan fit serta dapat bekerja secara optimal karena tidak kekurangan cairan.
Inilah Bahaya Minuman Bersoda Bagi Kesehatan
- Untuk anak maupun orang dewasa, obesitas dapat muncul dengan mudah karena kandungan gula minuman bersoda sangat tinggi
- Dalam 1 kaleng minuman soda bisa mengandung hingga 12 sendok teh gula, hal ini bisa memicu diabetes gestasional pada ibu hamil
- Adanya pemanis dan pewarna buatan dalam minuman berkarbonasi akan menimbulkan efek kerusakan ginjal
- Sedangkan efek buruk untuk kesehatan gigi adalah pembusukan pada gigi seperti seorang pengguna narkoba jenis kokain
- Dalam 600 ml minuman bersoda terkandung 250 kalori yang tidak bernutrisi, hanya ada gula dan kafein
- Kandungan kafein dapat menimbulkan masalah kesehatan seperti susah tidur, jantung berdebar serta darah rendah
- Bagi seorang pria, bahaya minuman bersoda adalah menurunnya jumlah serta kualitas sperma yang dihasilkan
- Kadar asam fosfat yang tinggi dalam minuman soda dapat menyebabkan tulang menjadi rapuh
- Menyebabkan daya tahan tubuh menurun sehingga mudah sakit karena bakteri dan virus dapat berkembang
- Dan yang paling parah adalah bahaya kecanduan minuman bersoda karena anda tidak akan mudah meninggalkan minuman ini
Bahaya minuman bersoda bagi kesehatan tubuh memang sudah dibuktikan dengan penelitian oleh pakar. Namun, efek buruk tersebut akan muncul hanya jika anda mengkonsumsi soda secara teratur dan berlebih. Faktanya, minuman bersoda masih aman dinikmati bila tidak berlebih.
No comments:
Post a Comment